Senin, 15 Februari 2010

'Rayakanlah Gol-mu, Beckham'

0

Milan - David Beckham pernah berjanji untuk tak melakukan selebrasi andai mencetak gol ke gawang Manchester United. Rekan setim-nya Clarence Seedorf berharap Beckham membatalkan janjinya. 

Tengah pekan ini akan menjadi saat-saat emosional bagi David Beckham. Untuk pertama kalinya dalam waktu tujuh tahun terakhir, Becks akan bertemu lagi dengan Manchester United, tim di mana ia merintis dan meraih kebintangannya. 

Ironisnya, status Beckham kini adalah lawan bagi MU. The Spice Boy harus mengawal AC Milan untuk menyingkirkan mantan klub-nya dan melaju lebih jauh di Liga Champions. 

Beckham pernah berjanji tidak akan melakukan selebrasi bila mencetak gol ke gawang Setan Merah. 

Rekan Beckham di lini tengah Milan, Seedorf, berharap pemain Inggris itu "membatalkan" janjinya. 

"Mencetak gol di sebuah laga penting merupakan momen emosional yang harus Anda ekspreksikan. Jadi bila David membobol gawang MU, dia seharusnya melakukan selebrasi. Orang seharusnya paham bahwa selebrasi itu bukanlah sikap yang tak menghormati," tukas Seedorf seperti dikutip dari The Sun. 

Apalagi, masih menurut Seedorf, bisa mencetak gol di kompetisi seakbar Liga Champions merupakan momen yang spesial. "Bila mencetak gol, David seharusnya bergembira dan merayakannya. Saya bakal terkejut jika setelah mencetak gol dia menunjukkan perasaan yang datar-datar saja," tambah pemain asal Belanda itu. 

Seedorf sendiri secara pribadi berharap agar Beckham mencetak gol. "Saya berharap David melakukannya, karena itu merupakan pertanda baik bagi kami," pungkas gelandang berusia 33 tahun itu.

No Response to "'Rayakanlah Gol-mu, Beckham'"