Jumat, 09 April 2010

Dinho: Sapu Bersih, Milan

0

MILAN - Playmaker AC Milan, Ronaldinho, ingin timnya menyapu bersih semua pertandingan sisa Liga Serie-A Italia. Dinho percaya, "I Rossoneri" akan berpesta di akhir musim jika sukses memenangkan enam laga sisa.

Milan saat ini berada di posisi tiga dengan 63 poin, tertinggal dua poin dari AS Roma dan tiga poin dari Inter Milan di puncak klasemen. Dengan sisa enam pertandingan, peluang Milan untuk merebut scudetto masih terbuka lebar.

"Masih tersisa enam pertandingan lagi dan semua pertandingan itu sangat penting. Semua sisa pertandingan dari sini hingga akhir musim layaknya final bagi kami. Kami masih memiliki peluang. Kami harus mendapatkan poin sebanyak mungkin dan melihat apa yang dilakukan para pesaing kami. Kami hanya akan memikirkan bagaimana caranya menyelesaikan tugas dengan kemampuan terbaik dan terus melangkah ke depan," kata Dinho.

Di sisa enam pertandingan, Milan harus menghadapi lawan-lawan yang lebih berat ketimbang Roma dan Inter. Lawan-lawan berat Dinho dan kawan-kawan antara lain adalah Sampdoria, Palermo, Fiorentina, Genoa, dan Juventus.

Sementara itu, Roma akan menghadapi tiga lawan berat yakni, Lazio, Udinese, dan Sampdoria. Sedangkan, Inter akan menghadapi Fiorentina, Lazio, dan Juventus. Perlu diingat, tim besutan Jose Mourinho itu juga harus membagi konsentrasi ke Piala Italia dan Liga Champions. 

Flamini Betah di Milan

0

MILAN - Midfielder AC Milan, Mathieu Flamini, mengaku betah bermain bersama "I Rossoneri". Pemain asal Perancis itu memastikan bahwa musim depan ia akan tetap bermain di San Siro.

Dalam beberapa pekan terakhir, muncul kabar bahwa Flamini akan segera meninggalkan San Siro karena tak kunjung mendapat tempat di tim utama. Musim ini, Flamini baru 20 kali membela Milan, itu pun sembilan di antaranya sebagai pemain pengganti. Flamini kalah bersaing dengan Andrea Pirlo dan Massimo Ambrosini.

Meski begitu, mantan pemain Arsenal itu tetap mengaku betah di Milan. "Aku ingin tetap tinggal di Milan," kata Flamini di tengah-tengah acara amal yang diselenggarakan Clarence Seedorf.

Dalam kesempatan itu, Flamini juga mengungkapkan bahwa dirinya belum mengetahui pasti apakah Leonardo akan tetap di Milan atau menangani Tim Nasional Brasil seusai Piala Dunia.

"Aku tak tahu apakah Leonardo akan tetap di sini musim depan. Aku adalah pemain Milan dan tugasku adalah memberikan segalanya ketika di lapangan," tegasnya.

Mengenai peluang Milan merebut scudetto musim ini, Flamini berkomentar, "Sisa jadwal pertandingan kami tidaklah mudah. Masih ada enam pertandingan lagi dan kami akan memberikan segalanya."

Milan Ditunggu Enam Final

0

Milan - Hingga pekan ke-32, kans AC Milan untuk meraih perisai scudetto musim ini masih terbuka. Itulah sebabnya enam pertandingan tersisa bakal diperlakukan seperti layaknya final. 

Milan kini berada di peringkat tiga klasemen sementara Seri A, tertinggal tiga poin dari Inter Milan yang duduk dicapolista. 

Dengan menyisakan enam partai lagi, maka peluang Il Diavolo Rosso untuk menjadi juara Seri A masih terbuka. "Seluruh laga tersisa mulai sekarang (akhir pekan nanti) hingga akhir musim bagaikan final bagi kami," demikian tukas Ronaldinho seperti dikutip dari Football-Italia. 

"Kami masih punya kesempatan untuk memenuhi target kami. Kami harus meraih poin sebanyak mungkin dan selanjutnya baru memantau hasil-hasil dari tim lain," lanjut R80. 

Sisa lawan Milan adalah Catania, Sampdoria, Palermo, Fiorentina, Genoa, dan Juventus. Di pertemuan sebelumnya, hanya Palermo yang bisa mengatasi pasukan Leonardo kalah. 

Meski begitu Milan juga harus mewaspadai penampilan mereka akhir-akhir ini. Sejak awal Maret, tim Merah Hitam tiga kali bermain seri, dan sekali kalah, dan dua kali menang. Bahkan dalam tiga partai berturut-turut, "Setan Merah Italia" gagal menang yakni kala ditahan Napoli 1-1, dikalahkan Parma 0-1, dan diimbangi Lazio 1-1. 

Dalam laga akhir pekan kemarin, Milan memang menang 3-2 dari Cagliari. Meski menang, namun allenatore Leonardo mengaku menderita menyaksikan pertandingan tersebut. 

"Kami hanya boleh memikirkan tentang bagaimana menyelesaikan tugas kami dan dengan kemampuan kami meraih hasil sebaik-baiknya serta terus menatap ke depan," tutup Ronaldinho.

Ada pun akhir pekan ini (11/4/2010) Milan akan menghadapi Catania.

Huntelaar Targetkan Debut Scudetto

0

MILAN - Striker AC Milan, Klaas-Jan Huntelaar, yakin dirinya bisa memenangkan scudetto pada musim debutnya bersama "I Rossoneri". Bagi "The Hunter", akan menjadi kenangan yang indah jika di musim pertamanya ia langsung mampu menyumbangkan scudetto untuk Milan.

"Aku harap, suatu hari nanti aku bisa melihat ke belakang dan mengingat bahwa di musim pertamaku dengan Milan, aku mampu memberikan scudetto," kata Huntelaar kepada Studio Sport.  

Milan saat ini berada di posisi tiga dengan 63 poin, tertinggal dua poin dari AS Roma dan tiga poin dari Inter Milan di puncak klasemen. Dengan sisa enam pertandingan, peluang Milan untuk merebut scudetto masih terbuka lebar.

"Kami masih bisa memenangkan scudetto, walau ada dua tim yang berada di depan kami. Kami harus memenangkan dua atau tiga pertandingan di depan, dan melihat apakah para pesaing kami membuang poin," tambahnya.

Dilihat dari jadwal yang tersisa, Huntelaar dan kawan-kawan masih harus menghadapi lima lawan berat, yakni Sampdoria, Palermo, Fiorentina, Genoa, dan Juventus.

Dua pesaing Milan memiliki jadwal yang lebih ringan. Roma tinggal menghadapi tiga lawan berat, yakni Lazio, Udinese, dan Sampdoria. Sedangkan, Inter akan menghadapi Fiorentina, Lazio, dan Juventus.